PortalinfoKendari
Selasa, 16 Juni 2020, Juni 16, 2020 WIB
Last Updated 2021-03-14T13:53:54Z
Android PieRedmi 3 Pro

Rom MIUI CAF untuk Redmi Note 3 Pro (Kate & Kenzo)

Advertisement
MIUI Caf Kate

Sudah cukup banyak modifikasi smartphone Android pada blog kesayangan kita ini. Nah, pada kesempatan kali ini, giliran smartphone Xiaomi Redmi Note 3 Pro atau yang biasa disebut Kenzo (codename) yang akan kita bahas.

Modifikasi yang akan kita bahas kali ini adalah sebuah custom rom untuk Kenzo yang menurut saya ini sangat menarik dan wajib dicoba oleh para pecinta upreker Kenzo.

MIUI CAF merupakan varian baru custom rom untuk Redmi Note 3 Pro yang menggunakan basis MIUI dan telah menggunakan OS Android Pie (9.0).

Rom MIUI CAF ini dibuild oleh dev asal Indonesia yang bernama Faiz Arya Penangsang.

Oh iya, buat temen - temen yang belum tau apa itu rom CAF, sebaiknya baca dulu Apa itu CAF?.

Sebagai sebuah rom CAF, saya sangat merekomendasikan sobat upreker Kenzo untuk mencoba langsung rom ini. Apalagi buat yang gila performa, Rom MIUI CAF ini dijamin bakalan cocok banget dan bikin betah.

Changelog:
-Updating some Apps fr Miui 11 Thanks To Fikri Abdillah
-Marged September Security Patches
-Bug fixes and speedy performance improvements
-Use Wibbu Kernel Thanks to @touka_shishigaya


Rom MIUI Caf Kate Kenzo Note 3 Pro

Rom MIUI Caf Kate Kenzo Redmi note 3 pro

Cara Instal rom MIUI CAF Redmi Note 3 Pro via TWRP
  1. Masuk ke mode TWRP.
  2. Lakukan Backup rom yang kita gunakan terlebih dahulu, guna mengantisipasi hal yang tak di inginkan atau jika kita ingin kembali ke rom sebelumnya.
  3. Wipe > Advance Wipe lalu pilih Cache, Data, System dan Dalvik Cache saja.
  4. Flash rom MIUI CAF.
  5. Reboot System.
  6. Done & Enjoy.

Catatan : Rom ini bisa dipakai di Kate dan Kenzo.

Download File :

Secara keseluruhan, rom MIUI CAF untuk Redmi Note 3 Pro ini benar - benar rom yang ajib dan mantap. Cocok buat hard multitasking ataupun gaming.

Pemakian harian pun juga sangat nyaman, baterai terasa sangat awet dan adem. Pokoknya recomended buat yang pengen ganti rom tapi sayang sama base MIUI hehehe.

Mungkin cukup sampai disini dulu pembahasan dari kami mengenai Custom Rom MIUI CAF untuk Redmi Note 3 Pro (Kate & Kenzo) ini.

Jan lupa untuk selalu kunjungi portal media kekinian ini untuk mendapat informasi terbaru seputar dunia modifikasi Android secara gratis! Sekian dari kami, Share jika bermanfaat..